Total Tayangan Halaman

Senin, 11 Juli 2011

Wajibnya Sholat Berjama'ah

Rasulullah SAW pernah bersabda: "Barang siapa yang ingin berjumpa dengan Allah di kemudian hari dalam keadaan muslim, maka hendaklah ia memelihara shalat lima waktu ini dengan melakukan dimana saja ada seruan adzan, karena sesungguhnya Allah telah menetapkan (mensyari'atkan) jalan-jalan menuju hidayah (petunjuk-petunjuk agama), dan sesungguhnya melakukan shalat lima waktu dengan berjama'ah adalah termasuk jalan-jalan menuju hidayah. Maka sekiranya kalian shalat di rumah-rumah kalian sebagaimana orang yang lalai melakukannya di rumah, maka berarti kalian telah meninggalkan sunnah (ajaran) nabi kalian, dan jika kalian meninggalkan sunnah nabi kalian, niscaya kalian sesat. Dan tiada seseorang bersuci (berwudhu), lalu melakukannya dengan baik (sempurna), kemudian ia datang ke salah satu masjid dari masjid-masjid yang ada ini, melainkan Allah mencatat baginya satu kebaikan untuk setiap langkah yang ia ayunkan, dan Dia mengangkatnya satu derajat karena langkah itu, serta Dia hapuskan dari padanya satu dosa. Sesungguhnya kami telah menyaksikan, bahwa tiada seorang pun yang meninggalkan shalat berjama'ah (di masa sahabat), kecuali orang munafiq yang sudah jelas kemunafiqannya. Dan sesungguhnya ada orang yang diapit oleh dua orang yang menuju masjid hingga didirikan shaf." (HR. Muslim)

Abu Hurairah ra meriwayatkan bahwasanya ada seorang yang buta, berkata: "Wahai Rasulullah, sesungguhnya tidak ada orang yang menuntunku ke masjid, apakah ada keringanan bagiku untuk shalat di rumah? Maka Rasulullah SAW menjawab: Apakah kamu mendengar seruan adzan? Orang itu menjawab: Ya. Maka Nabi bersabda: Kalau begitu penuhi seruan itu." (HR. Muslim)

Jumat, 08 Juli 2011

Info Sunnah: Mengapa Rasulullah SAW Melarang Kita Minum (Makan) Berdiri ??

Ternyata (secara medis) di dalam tubuh manusia ada penyaring yang bernama "SFRINGER", saringan itu bisa membuka ketika kita duduk & menutup ketika kita berdiri. Air yang kita minum belum 100% steril untuk diolah oleh tubuh kita, jika kita minum sambil berdiri maka air tidak disaring karena "SFRINGER" tertutup & jika air tidak disaring air langsung masuk ke kandung kemih, yang bisa menyebabkan penyakit kristal ginjal. . . . MASYAA ALLAH , , , , ,

Dalam Sunnah Rasulullah SAW selalu ada mu'jizat & dijamin tidak ada yang merugikan, semua perintah & larangan-Nya adalah bentuk cinta Rasulullah SAW terhadap umatnya. , , , , , SUBHANALLAH . . . . .